Sabtu, 21 September 2013

SNSD Minta Makan Pempek dan Nasi Padang di Indonesia

Ada yang menarik di balik konser di Indonesia nanti. Ketika tiba di Indonesia nantinya, girlband SM Entertainment ini meminta promotor untuk menyediakan makanan yang ingin mereka coba yaitu makanan khas Indonesia, Pempek dan Nasi Padang.

Hal ini disampaikan sendiri oleh promotor Dyandra Entertainment dan 7Kings Entertainment kepada media, Rabu, 21 Agustus. "Setiap kita mau buat schedule yang paling susah adalah
soal waktu persiapan mereka, buat dandan. Tapi kemarin baru dapat kabar mereka minta nasi padang dan pempek," kata Febrina Sibuea, Senior Project Manager Dyandra Entertainment, di The Nutz, Senayan City, Jakarta Pusat (21/8).

Sementara itu, untuk kostum serta perlengkapan yang merupakan penunjang utama penampilan artis-artis Korea, pihak promotor sudah siap menyediakannya.

"Kostum bawa dari Korea langsung. Pokoknya persiapan sudah intensif sekali, sekarang udah kontak trus ke manajemen di Korea. Ini juga termasuk produksi yang lumayan spektakuler," pungkasnya.

Leave a Reply

SNSD Minta Makan Pempek dan Nasi Padang di Indonesia

Ada yang menarik di balik konser di Indonesia nanti. Ketika tiba di Indonesia nantinya, girlband SM Entertainment ini meminta promotor untuk menyediakan makanan yang ingin mereka coba yaitu makanan khas Indonesia, Pempek dan Nasi Padang.

Hal ini disampaikan sendiri oleh promotor Dyandra Entertainment dan 7Kings Entertainment kepada media, Rabu, 21 Agustus. "Setiap kita mau buat schedule yang paling susah adalah
soal waktu persiapan mereka, buat dandan. Tapi kemarin baru dapat kabar mereka minta nasi padang dan pempek," kata Febrina Sibuea, Senior Project Manager Dyandra Entertainment, di The Nutz, Senayan City, Jakarta Pusat (21/8).

Sementara itu, untuk kostum serta perlengkapan yang merupakan penunjang utama penampilan artis-artis Korea, pihak promotor sudah siap menyediakannya.

"Kostum bawa dari Korea langsung. Pokoknya persiapan sudah intensif sekali, sekarang udah kontak trus ke manajemen di Korea. Ini juga termasuk produksi yang lumayan spektakuler," pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar